Digital Skola Buka Program Beasiswa Data Analyst untuk 100 Orang

digitalskola

digitalskola

2 Oktober 2023

Kabar baik untuk para pemburu beasiswa, Digital Skola baru saja mengumumkan pembukaan Career Development Program: Fast Track Data Analytics Scholarship yang dibuka untuk 100 orang penerima. Program ini merupakan beasiswa data analyst yang bertujuan untuk memberikan pelatihan keahlian data analytics untuk para pemula sampai siap kerja.

Jika kamu sedang mencari beasiswa pelatihan data analytics, kamu wajib untuk menyimak informasi lengkap mengenai program ini. Berikut detailnya:

Latar Belakang

Career Development Program: Fast Track Data Analytics Scholarship merupakan wujud kepedulian dan bantuan Digital Skola kepada pendidikan Indonesia sebagai respons atas kasus ditutupnya Refocus Digital Academy yang menyebabkan kerugian dan terhentinya proses belajar bagi ribuan peserta terdampak.

Program ini tidak terafiliasi dengan lembaga pelatihan bersangkutan dan bukan merupakan program pengganti. Program ini murni sebagai wujud komitmen Digital Skola sebagai lembaga pendidikan non-formal dalam kontribusi kami untuk pertumbuhan digital talent di Indonesia.  Kesempatan beasiswa dari Digital Skola ini terbuka bagi siapa saja, tidak terkecuali bagi teman-teman peserta maupun calon peserta yang terdampak kasus tersebut.

Syarat dan Ketentuan

Untuk mengikuti program ini, kamu tidak harus berasal dari latar pendidikan IT/Data. Berikut syarat dan ketentuannya:

  • Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berusia minimal 18 tahun
  • Pendidikan SMA/SMK, S1, S2, maupun S3 dari berbagai latar belakang dan jurusan
  • Bersedia mengikuti alur rangkaian seleksi beasiswa
  • Bersedia mengikuti skema pembayaran beasiswa sesuai ketentuan dari Digital Skola

Keunggulan Program

Program beasiswa ini cocok untuk kamu yang tertarik berkarier di bidang Data Analytics namun tidak memiliki background IT maupun bidang linier lainnya. Pembelajaran dirancang untuk pemula dengan terstruktur dan sesuai kebutuhan industri. Setelah menyelesaikan program, kamu akan menguasai alur kerja, kualifikasi, serta daily tools Data Analyst seperti Excel, SQL, hingga Python dari level basic hingga advanced. Kamu juga akan menguasai keahlian yang dibutuhkan oleh profesi ini meliputi data cleaning, analisis data serta visualisasi data dengan Google Data Studio hingga Tableau.

Proses pembelajaran akan berlangsung selama 14 sesi dalam kurun waktu 1,5 bulan.

Tidak hanya belajar hardskill, melalui program ini kamu juga akan mengerjakan 3 mini project, membangun 1 final project end-to-end untuk memperkuat portofolio Data Analytics, mendapatkan pelatihan softskill berupa professional branding, hingga mendapatkan bimbingan persiapan karier.

Kurikulum

Kurikulum Career Development Program: Fast Track Data Analytics Scholarship disusun secara up to date dan sesuai kebutuhan industri saat ini. Melalui kurikulum ini, peserta akan mampu menguasai skill dan tools yang diperlukan untuk menjadi seorang data analyst siap kerja. Berikut gambaran materi dan kurikulum yang bisa diikuti oleh peserta program:

  • Introduction to Data Analysis
  • Introduction to Excel & Basic Function
  • Analysis with Excel
  • Introduction to Advanced Analysis
  • SQL 
  • Programming 
  • Introduction and Basic Dataframe (Pandas)
  • Dataframe
  • Introduction to Google Data Studio
  • Data Visualization With Google Data Studio
  • Data Visualization With Python
  • Data Visualization With Tableau

Fasilitas Program

Dengan mengikuti kelas ini, peserta tidak hanya mendapatkan pelatihan hardskill, tapi juga mendapat fasilitas pendukung karier lainnya untuk mempersiapkan diri secara lebih matang dalam memasuki dunia kerja. Berikut fasilitas lengkap dari program ini:

  • Beasiswa Belajar: Subsidi biaya belajar senilai total ratusan juta rupiah.
  • 1 end to end portofolio: Output kelas berupa satu portofolio profesional.
  • 3 Mini Projects for Portfolio: Project individu untuk mengasah skill dan memperkuat portofolio.
  • Unlimited Career Consultation: Sesi sharing dan konsultasi karier dengan HR Expert tanpa batas waktu.
  • Certificate of Completion: Sertifikat untuk mendukung penguasaan skill.
  • Professional Branding: Bantuan professional branding untuk tiap peserta.
  • Kurikulum berbasis industri + fokus pada praktik: Kelas fokus pada praktik skill-skill sesuai kebutuhan industri.
  • Konsultasi tutor di luar kelas: Tutor yang siap membantu dan menjawab pertanyaan kapan saja.
  • Learning Performance Report: Report detail progres dan performance individual.
  • Akses materi dan rekaman kelas selamanya: Akses selamanya untuk Materi PPT dan rekaman video.
  • Komunitas Data Enthusiast: Bergabung dengan komunitas data enthuasiast dari seluruh Indonesia.

Output Program

Melalui program ini, Digital Skola berharap tiap peserta akan menguasai alur kerja, kualifikasi, tools hingga hardskill yang dibutuhkan untuk menjadi Data Analyst siap kerja. Berikut output program yang akan dihasilkan:

  • Mengetahui tentang alur kerja, kualifikasi, tools yang digunakan serta skillset seorang Data Analyst
  • Mengetahui dan mampu mengoperasikan Excel, Basic Function, dan Data Cleaning dari basic hingga advanced
  • Mengetahui dan mampu mengoperasikan SQL dan Python untuk menganalisis data dengan real use case dari basic hingga advanced
  • Mengetahui dan mampu melakukan visualisasi data menggunakan Google Data Studio, Python dan Tableau dari basic hingga advanced
  • Mengetahui insight persiapan karier sebagai seorang Data Analyst dari sudut pandang para expert Data Analyst dan HR

Ketentuan Subsidi Biaya Pendidikan

Career Development Program: Fast Track Data Analytics Scholarship merupakan program beasiswa dengan model subsidi biaya pendidikan untuk kelas pelatihan data analytics.

Penerima beasiswa hanya perlu membayar biaya pendidikan senilai Rp 500.000,- dari total biaya kelas Rp 4.000.000. Subsidi biaya pendidikan yang diberikan oleh Digital Skola untuk program ini mencapai Rp 350.000.000 untuk 100 orang penerima beasiswa.

Timeline Program / Tahapan Seleksi

Untuk mengikuti program ini dan menjadi bagian dari penerima beasiswa data analyst, peserta wajib memperhatikan waktu dan tahapan seleksi berikut:

  • 25 – 15 Oktober 2023: Pengisian formulir seleksi beasiswa
  • 12 Oktober 2023: Onboarding pendaftar
  • 16 – 18 Oktober 2023: Tahap Seleksi
  • 19 Oktober 2023: Pengumuman penerima beasiswa
  • 30 Oktober 2023: Kelas Perdana

Ikuti Seleksinya dan Jadilah Data Analyst Masa Depan bersama Digital Skola

Melalui program ini, Digital Skola berharap dapat membantu Indonesia untuk mencetak lebih banyak data talent kompeten di masa depan. Jika kamu tertarik untuk mengikuti program ini, cek selengkapnya mengenai program dengan klik tombol di bawah:

Artikel Rekomendasi