4 Alasan Harus Ikut Data Science Training

digitalskola

digitalskola

29 April 2023

Data scientist menjadi salah satu profesi yang melonjak dan makin banyak dipelajari karena kebutuhan tenaga kerja serta praktisi data yang semakin meningkat. Nyatanya, setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi praktisi data. Bagi kamu yang ingin belajar dan melatih diri tentang data science mengikuti data science training bisa menjadi jawaban yang tepat untuk kamu.

Berikut ini adalah 4 alasan kamu harus mengikuti data science training. Mau tahu apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini!

data science training
Data science training (Photo by Mikey Harris on Unsplash)

Data Science Training: Hemat Biaya

Tidak bisa dipungkiri, mengikuti pelatihan skill memang memakan biaya yang tak sedikit. Apalagi, jika pelatihan yang diikuti datang dari expert/mentor yang terkenal di bidangnya. Saat ini, ada banyak pelatihan level up skill online yang sangat terjangkau bahkan gratis. Meskipun harganya terjangkau hingga gratis, banyak pelatihan tersebut justru memfasilitasi peserta dengan mentor yang sangat berpengalaman pada profesi data scientist. 

Baca juga: 6 Manfaat Training Data Analyst Untuk Perusahaan

Data Science Training: Ada Komunitas Belajar & Job Connector

data science training
Komunitas belajar & job connector (Photo by Hannah Busing on Unsplash)

Salah satu tempat untuk menerima berbagai informasi adalah komunitas. Kamu bisa menambah ilmu, belajar bahkan bertemu relasi baru di bidang yang kamu minati. Dengan mengikuti data science training, selain membentuk suatu komunitas belajar baru, kamu juga bisa mendapatkan informasi seputar komunitas-komunitas data science yang ada di Indonesia hingga dunia. 

Bergabung dengan komunitas, bisa membantu proses belajar kamu di bidang data science jauh lebih cepat. 

Namun, bukan hanya komunitas belajar, manfaat lainnya dari mengikuti data science training adalah job connector. Biasanya, banyak dari lembaga pelatihan program bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan yang mencari talenta muda sesuai dengan kualifikasi yang mereka tetapkan. Hal ini tentu menjadi salah satu kesempatan besar bagi kamu untuk direkrut oleh perusahaan terkait.

Data Science Training: Praktis dan Fleksibel

Jika kamu adalah seseorang yang memiliki produktivitas tinggi, maka mengikuti data science training tentu bisa jadi pilihan yang tepat.  Data scientist menjadi profesi yang memerlukan berbagai skill dan pengetahuan untuk menjalankan tugasnya seperti bahasa pemrograman, ilmu data science, dan sebagainya.

Data Science Training: Membangun Portofolio 

Untuk mengawali langkahmu sebagai calon praktisi data, kamu bisa memulai dengan membangun portofolio data.  Portofolio data science adalah bentuk hasil kerja kamu selama pelatihan ataupun pengalaman yang kamu lakukan dalam mengerjakan suatu proyek. 

Biasanya, saat mengikuti data science training, kamu akan diberi materi dan latihan yang bertujuan untuk menerapkan hal-hal yang telah dipelajari selama pelatihan tersebut. Setelah menyelesaikan seluruh aktivitas pelatihan, kamu akan mendapatkan sertifikat sebagai salah satu bukti pekerjaan maupun pelatihan-mu. 

Dengan mengikuti pelatihan data science, sertifikat digital akan lebih mudah kamu gunakan saat melamar kerja ataupun input ke dokumen pendukung lainnya. Portofolio data dan sertifikat menjadi dokumen pendukung yang menarik bagi recruiter ketika kamu mencari kerja.

Data Science Training Digital Skola

Untuk kamu yang sedang mencari data science training dengan kurikulum lengkap berbasis industri, kamu bisa ikut di program Bootcamp Data Science di Digital Skola. Di kelas ini kamu akan belajar dari 0 sampai siap berkarier di bidang data dengan bantuan fasilitas seperti: 

  • Sertifikasi Digital Skola
  • Sertifikat BNSP
  • 1 end-to-end project implementation
  • 6 mini projects
  • Real experience internship
  • Sesi konsultasi unlimited
  • Data enthusiast community

Menariknya, kelas intensif ini menggunakan metode belajar blended learning yaitu gabungan dari metode belajar self learning, live class, dan unlimited consultation. Jadi, waktu belajarnya lebih fleksibel. Penasaran ingin tau lebih lengkap mengenai fasilitas dan materi yang akan kamu dapat? Klik button di bawah ini! 

Artikel Rekomendasi

Loading...

Loading...