10 Universitas dengan Jurusan Data Science!

digitalskola

digitalskola

17 Agustus 2024

Universitas dengan jurusan data science
              Universitas Dengan Jurusan Data Science (Photo by Pang Yuhao on Unsplash)         

Di industri, profesi terkait data science sedang menjadi perhatian banyak pihak. Banyak perusahaan berlomba-lomba menguasai ‘new oil’ untuk kebutuhan bisnis mereka. Karena tenaga kerja yang masih terbatas, banyak universitas di Indonesia  pun membuka program studi data science. Fenomena ini muncul karena kebutuhan tenaga kerja di bidang tersebut yang diiringi pesatnya perkembangan digitalisasi dan teknologi. Banyak universitas dengan jurusan data science selain untuk mempersiapkan lulusan yang siap kerja sesuai kebutuhan industri sekaligus untuk memenuhi kuota tenaga kerja yang masih terbatas. 

Lantas, universitas mana saja yang memiliki jurusan data science? Simak info lengkapnya di artikel ini!

Mengapa Banyak Universitas Buka Jurusan Data Science?

Mengapa Banyak Universitas Buka Jurusan Data Science?
Universitas Dengan Jurusan Data Science (Photo by MD Duran on Unsplash)         

Beberapa tahun terakhir, data science telah menjadi bidang paling diminati di seluruh dunia. Tak heran jika banyak universitas di Indonesia berlomba-lomba membuka jurusan data science untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin besar. Berikut penjelasan lengkap alasan banyak universitas buka jurusan data science:

Perkembangan Teknologi dan Big Data

Kemajuan teknologi informasi dan pesatnya perkembangan big data membuat data science jadi salah satu bidang yang sangat relevan. Oleh karena itu, universitas ingin mempersiapkan mahasiswa dengan keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan zaman. 

Potensi Karier yang Menjanjikan

Data science adalah salah satu bidang dengan potensi karier yang sangat menjanjikan. Dengan gaji yang kompetitif dan prospek karier yang luas ini akhirnya membuat banyak mahasiswa tertarik untuk belajar di jurusan data science, sehingga universitas merespons dengan membuka program studi terkait.

Dukungan dari Pemerintah dan Industri

Banyak pemerintah dan organisasi industri yang mendorong pengembangan talenta di bidang data science melalui berbagai inisiatif, seperti beasiswa dan kerja sama universitas. Hal ini juga memotivasi universitas untuk membuka jurusan data science agar dapat bersaing dan memenuhi kebutuhan industri.

Ilmunya Aplikatif

Data science adalah ilmu yang interdisipliner, menggabungkan statistik, ilmu komputer, matematika, dan domain knowledge lainnya. Ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempelajari berbagai disiplin ilmu yang dapat diaplikasikan di banyak sektor, mulai dari kesehatan, hingga keuangan.

Kompetisi Antar Universitas

Persaingan antar universitas juga menjadi faktor penting. Membuka jurusan yang sedang diminati, seperti data science, bisa menjadi strategi untuk menarik lebih banyak calon mahasiswa dan meningkatkan reputasi universitas.

BACA JUGA: Roadmap Data Science Komprehensif Untuk Pemula

Universitas Dengan Jurusan Data Science

Universitas Dengan Jurusan Data Science
Universitas Dengan Jurusan Data Science (Photo by MD Duran on Unsplash)         

Ada banyak universitas di Tanah Air yang sudah membuka program studi data science, berikut diantaranya: 

IPB University

IPB University membuka peminatan sains data pada program studi Statistika dan Sains Data. Mengutip laman resmi IPB, program studi Statistika dan Sains Data ini mulai menerima mahasiswa baru di semua strata pada sejak tahun akademik 2020. Program studi ini ada di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Tujuan dari dibukanya program studi ini adalah untuk merespon kebutuhan masyarakat akan pentingnya sains data di berbagai aspek.

Universitas Airlangga

Universitas Airlangga juga memiliki program studi Teknologi Sains Data yang berada pada Fakultas Teknologi Maju dan Multidisiplin (FTTM). Pada semester satu, mahasiswa jurusan ini akan mempelajari statistika dan pemrograman termasuk pemrograman Python dan R yang banyak digunakan untuk mengelola data. 

Universitas Nusa Mandiri 

Universitas Nusa Mandiri juga menghadirkan berbagai program studi yang mengikuti perkembangan zaman, salah satunya adalah prodi Sains Data. Program studi ini hadir untuk menjawab kebutuhan industri akan talenta yang bisa mumpuni di bidang data. 

BINUS University

Kampus swasta populer ini juga membuka jurusan data science. Di BINUS University, jurusan data science menjadi bagian dari School of Computer Science. Tujuan dari dibukanya jurusan ini adalah BINUS University ingin berkontribusi untuk melahirkan data scientist yang mumpuni. 

Telkom University 

Kampus swasta yang berlokasi di Bandung ini juga memiliki program studi S1 Sains Data. Fokus dari program studi ini adalah Big Data Analytics yang nantinya mahasiswa jurusan ini akan dibekali ilmu terkait sains data menggunakan use-case terkini di berbagai bidang. Nantinya, lulusan S1 Sains Data dari Telkom University memiliki prospek karier sebagai data analyst, data scientist, data engineer, dan lain sebagainya. 

Universitas Negeri Surabaya

Universitas Negeri Surabaya membuka jurusan Sains Data di tahun 2022. Jurusan ini tergabung dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Mata kuliah yang akan dipelajari di program studi ini sangat lengkap mulai dari artificial intelligence, machine learning, software engineering, data mining, hingga basis data.

Institut Teknologi Sumatra

Untuk kamu yang berasal dari pulau Sumatera, Institut Teknologi Sumatera bisa jadi salah satu pilihan jika kamu ingin berkuliah dan mendalami ilmu sains data. Kampus ini menyediakan kurikulum yang komprehensif mulai dari pengenalan software, machine learning, hingga deep learning. 

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur 

Di kampus ini, program studi Data Sains ada di bawah naungan fakultas Ilmu Komputer. Program studi ini menawarkan banyak fasilitas untuk menunjang proses belajar mahasiswanya mulai dari kurikulum yang mendukung hingga laboratorium yang lengkap. 

Universitas Katolik Parahyangan

Universitas swasta populer yang berlokasi di Bandung ini juga sejak tahun 2019 sudah memiliki jurusan Data Science di bawah naungan Fakultas Teknik Informatika. Kampus ini menyediakan banyak fasilitas yang bisa menunjang para mahasiswa untuk bisa menempuh karier di bidang data. 

Universitas Teknologi Yogyakarta

Universitas Teknologi Yogyakarta juga memiliki program studi Sains Data dengan akreditasi unggul dalam penerapan konsep-konsep sains data dalam real project. Universitas Teknologi Yogyakarta melatih mahasiswa untuk siap terjun ke lapangan dengan keahlian yang kuat dalam analisis data, pengolahan informasi, hingga pemahaman kuat tentang tren industri. 

BACA JUGA: Ingin S2 Data Science? Ini 5 Pilihan Kampus Terbaik!

Belajar Data Science dari Nol Bersama Mentor Expert

Universitas Dengan Jurusan Data Science (Photo by Alejandro Escamilla on Unsplash)         

Ingin bekerja di bidang data science namun jurusan tidak linear? Tak perlu khawatir! Bootcamp Data Science di Digital Skola bisa menjadi solusinya. Bootcamp ini dirancang khusus untuk pemula termasuk untuk yang tidak memiliki pengalaman di bidang yang linier. 

Mentor expert siap memberikan bimbingan dengan materi komprehensif. Artinya, kamu bisa mulai belajar dari dasar dan membuka peluang karier baru di bidang data. Berikut outline materi yang akan dipelajari:

  • Data Science Methodology
  • Programming with Python
  • Analytics with Numpy
  • Statistics
  • Data Visualization
  • SQL
  • Git & Version Control System
  • Dataframe
  • Machine Learning

Selain dapat kurikulum sesuai kebutuhan industri, kamu juga akan dapat fasilitas lengkap seperti: 

  • Job connector
  • Sertifikasi BNSP
  • Real Experience Internship
  • 6 personal projects
  • 1 portofolio end to end dari Final Project
  • Professional Branding
  • 1on1 career counseling with HR Expert

Klik link di bawah ini buat info lengkap kelas serta pendaftarannya, ya!

Artikel Rekomendasi