Menggiurkan, Ini Kisaran Gaji Cyber Security Indonesia

digitalskola

digitalskola

13 Januari 2023

Mengingat pekerjaan dan tanggung jawabnya yang cukup rumit, gaji yang diberikan untuk berbagai profesi di bidang cyber security juga sangat fantastis. Alasan utama dari besarnya gaji cyber security Indonesia adalah karena perusahaan dan pemerintah membutuhkan jasa mereka untuk menjaga informasi, kerahasiaan, dan integritas organisasi. Sebab sekali data bocor, maka instansi atau perusahaan akan menerima kerugian dana hingga mempengaruhi reputasi menjadi buruk.

Umumnya, gaji cyber security Indonesia bervariasi antar industri, kelompok keahlian, dan level posisi di perusahaan. Biasanya, industri yang berskala besar akan menawarkan gaji yang lebih tinggi daripada industri lain yang skalanya lebih besar. Tak hanya itu, biasanya beberapa industri di bidang cyber security juga akan memberikan gaji yang lebih tinggi untuk keahlian spesifik tertentu. Tentunya, masih ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi gaji cyber security Indonesia. 

Simak ulasan lengkap mengenai faktor yang mempengaruhi gaji hingga kisaran gaji cyber security Indonesia di artikel ini!

Baca juga: Rekomendasi Lowongan Kerja Cyber Security Indonesia

Gaji Cyber Security Indonesia: Faktor

Ada banyak faktor yang mempengaruhi gaji cyber security Indonesia, diantaranya:

Faktor Gaji Cyber Security Indonesia: Pengalaman

Biasanya, talenta yang lebih berpengalaman dianggap lebih efektif dalam pekerjaan, sehingga mereka akan lebih produktif saat bekerja. Tak hanya itu, ketika karyawan pindah ke perusahaan lain, pengalaman yang dimiliki akan membuat mereka memiliki kesempatan untuk negosiasi gaji. 

Faktor Gaji Cyber Security Indonesia: Sertifikasi

Selanjutnya, faktor yang menentukan gaji cyber security Indonesia adalah sertifikasi yang berkaitan dengan bidang dan keahlian yang ditekuni. Di bidang cyber security ada beberapa sertifikasi yang bisa kamu raih mulai dari CompTIA Network+, CompTIA Security+, CompTIA Project+, dan masih banyak lagi.

Baca juga: Sertifikasi Cyber Security: Jenis dan Cara Mendapatkannya

Faktor Gaji Cyber Security Indonesia: Keterampilan 

Talenta yang terampil umumnya akan menerima gaji yang lebih tinggi karena perusahaan menganggap mereka bisa berkontribusi lebih banyak ke perusahaan daripada yang kurang terampil.

Lokasi Kerja

Umumnya, perusahaan di wilayah perkotaan besar akan membayar lebih banyak daripada yang beroperasi di kota kecil. Oleh karena itu, sebagai talenta cyber security juga kamu harus cerdas memilih perusahaan yang bisa memenuhi ekspektasi gaji yang kamu inginkan. 

Posisi

Terakhir tak kalah penting, faktor yang menjadi penentu gaji cyber security Indonesia  posisi yang kamu ambil. Ada banyak jenis pekerjaan di bidang cyber security mulai dari cyber security, penetration tester, security architect, dan masih banyak lagi.

Rata-rata Gaji Cyber Security Indonesia

Sesuai dengan penjelasan sebelumnya, salah satu faktor penentu gaji cyber security adalah posisi pekerjaan. Ada beberapa posisi di bidang cyber security yang memiliki rata-rata gaji fantastis, diantaranya:  

  1. Cyber security, rata-rata gaji 11-17 juta/bulan (Sumber: SalaryExpert)
  2. System security, rata-rata gaji 8-17 juta/bulan (Sumber: Indeed)
  3. Penetration tester, rata-rata gaji 14-18 juta/bulan (Sumber: SalaryExpert)
  4. Bug bounty hunter, rata-rata gaji tergantung project

Rekomendasi Pelatihan Cyber Security

Setelah mengetahui rata-rata gaji cyber security Indonesia, sekarang waktunya kamu untuk mulai mengikuti langkah persiapan jadi cyber security dengan mengikuti Mini Bootcamp Ethical Hacking.  Di kelas ini kamu akan dapat banyak fasilitas seperti:

  1. Sertifikat dari Digital Skola
  2. Bug Bounty report portfolio
  3. 3 mini projects
  4. 1 final project Pwn the machine (custom room)
  5. Job connector
  6. Sertifikasi Pentesting Profesional
  7. Professional branding
  8. Bug Hunting community

Artikel Rekomendasi