Deskripsi Event
Merujuk data dari TripleTen, Quality Assurance (QA) Engineer diprediksi akan terus berkembang dan menjadi profesi high demand hingga 5 taun ke depan. Kebutuhan tinggi terhadap profesi ini bahkan menjangkau perusahaan technology dunia seperti Tesla yang menggantungkan kesempurnaan produknya terhadap peran QA Engineer.
Untuk kamu yang sedang mengeksplorasi karier digital, QA Engineer menjadi salah satu pilihan karier dengan prospek yang sangat baik. Ikuti acara ini untuk mengenal profesi QA Engineer lebih dalam. Dapatkan insight langsung dari dua expert senior di bidang QA Engineer dengan pengalaman profesional lebih dari 7 tahun di bidangnya.
Talking Points:
- Penjelasan singkat tentang QA Engineer
- Skill yang dibutuhkan untuk memulai karier sebagai QA Engineer
- Perbedaan antara QA Manual dan QA Automation dan bagaimana implementasinya di profesional pekerjaan
- Tantangan dan peluang dengan adanya AI di bidang QA Engineer
- Peluang dan tantangan karier sekaligus tips memulai karier sebagai seorang QA Engineer bagi peserta yang sudah memiliki background maupun tidak memiliki background skill sama sekali
- Sharing pengalaman dari Tutor dalam proses berkarier menjadi seorang QA Engineer
Keuntungan Mengikuti Kelas Ini:
- E-Certificate
- Interactive live session
- Professional community on Discord
- Best practice from QA Engineer Expert